“Para-para untuk tempat tidur ini kami siapkan agar warga pengungsi dapat beristirahat dengan lebih nyaman dan layak. Istirahat yang cukup sangat berpengaruh terhadap kondisi kesehatan dan daya tahan tubuh masyarakat selama berada di pengungsian,” ujar Kapten Inf Takdir Anur.
Ia menambahkan, ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai di lokasi pengungsian menjadi salah satu fokus utama Satgas Gulbencal Kodim 0119/BM. Selain membantu evakuasi dan pengamanan wilayah, TNI juga berupaya memastikan aspek kemanusiaan tetap menjadi prioritas.
“TNI berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, membantu meringankan beban warga yang terdampak bencana, serta memastikan kebutuhan dasar seperti tempat istirahat, keamanan, dan kenyamanan dapat terpenuhi dengan baik,” pungkasnya.
Melalui langkah cepat dan kepedulian tersebut, diharapkan para pengungsi dapat menjalani masa pengungsian dengan kondisi yang lebih aman, sehat, dan manusiawi hingga situasi kembali pulih.









