Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK melalui Kasi Humas AKP Anwar, S.Ag menyampaikan bahwa bakti kesehatan ini merupakan wujud hadirnya Polri untuk memastikan masyarakat terdampak banjir tetap mendapatkan layanan kesehatan yang memadai.
“Banjir tidak hanya merusak fasilitas, tetapi juga berdampak pada kesehatan masyarakat. Karena itu, kami hadir memberikan pelayanan medis agar warga tetap terpantau kesehatannya selama masa pemulihan,” ujarnya.
“Semoga kegiatan ini membantu meringankan beban warga dan menjaga kesehatan mereka. Polres Pidie akan selalu siap memberikan pelayanan terbaik kapan pun masyarakat membutuhkan,” tambah AKP Anwar.









