Dalam rangkaian kegiatan tersebut, tokoh agama yang mewakili masyarakat Gampong Blang Pandak menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas bantuan yang telah diberikan, serta berharap pemerintah terus memberikan perhatian dan melakukan kunjungan secara berkala guna memastikan pemulihan berjalan baik.
Sementara itu, Bupati Pidie dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama dalam penanganan pascabencana, sehingga warga terdampak dapat menempati Huntara.
Dalam kesempatan itu Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana SIK, MIK, yang diwakili oleh Kabaglog Kompol Pitriadi, SH. turut menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang menempati Huntara sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana, sekaligus memperkuat sinergi kemanusiaan antara Polri, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati Pidie, Sekda Pidie, unsur TNI-Polri, Ketua DPRK Pidie, BNPB, BPBD, Kasat Samapta Polres Pidie, Kapolsek Tangse, unsur Muspika Kecamatan Tangse, instansi terkait, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga Gampong Blang Pandak.









