Beranda / Kepolisian / Kapolda Aceh Buka Lomba Kopi Saring HUT ke-80 Brimob

Kapolda Aceh Buka Lomba Kopi Saring HUT ke-80 Brimob

Dalam kesempatan itu, Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah mengatakan bahwa minum kopi telah menjadi tradisi yang sangat melekat dalam budaya masyarakat Aceh. “Melalui secangkir kopi, terjalin silaturahmi, tumbuh rasa saling menghargai, dan terbangun persaudaraan yang tulus di antara sesama,” ujarnya.

HUT ke-80 Korps Brimob Polri yang mengusung tema “Brimob Presisi, Tangguh, dan Humanis untuk Indonesia Maju” menjadi momentum yang tepat bagi Brimob untuk menunjukkan eksistensinya, tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam membangun kedekatan dengan masyarakat melalui kegiatan seperti perlombaan sareng kupi.

“Mari kita jadikan perlombaan sareng kupi ini sebagai simbol kedekatan Brimob dengan masyarakat Aceh, bahwa di balik ketegasan dan keberanian Brimob, tersimpan kehangatan, rasa kekeluargaan, dan cinta terhadap Tanah Rencong yang kita cintai,” kata jenderal bintang dua itu.

Selain itu, ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih setinggi-tingginya kepada seluruh panitia, peserta, dan masyarakat yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini dengan penuh semangat dan kebersamaan.

“Partisipasi dan antusiasme saudara-saudara sekalian menjadi bukti nyata bahwa Brimob dan rakyat Aceh selalu bersatu dalam satu semangat untuk menjaga kedamaian dan persaudaraan. Kepada peserta lomba, selamat berkompetisi, junjung tinggi sportivitas, dan jadikan kegiatan ini sebagai sarana mempererat silaturahmi. Dirgahayu Korps Brimob Polri, Brimob untuk Indonesia, Brimob untuk rakyat,” pungkasnya.

Halaman: 1 2

Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *