Remidia | Bener Meriah — Dedikasi prajurit TNI AD dalam membantu masyarakat kembali terlihat melalui aksi kemanusiaan yang dilakukan Babinsa, Koramil 05/Permata, Kodim 0119/Bener Meriah, Kodam Iskandar Muda. Pada Kamis (11/12/2025), Babinsa dengan sigap mengevakuasi sepasang lanjut usia (lansia) penderita stroke dari Dusun Guci, Desa Burni Pase, Kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah, menuju Puskesmas Buntul untuk mendapatkan penanganan medis.
Kedua lansia tersebut adalah Aman Yus (65), yang telah lama menderita stroke menahun sehingga mengalami keterbatasan gerak, dan Ine Yus (60), yang mengalami stroke ringan dan membutuhkan perawatan segera. Kondisi kesehatan keduanya yang semakin menurun membuat pihak keluarga meminta bantuan kepada Babinsa demi memastikan mereka dapat dibawa ke fasilitas kesehatan meskipun akses ke desa tersebut sangat terbatas.
Babinsa Koramil 0119/Bener Meriah, setelah menerima laporan, segera mendatangi lokasi dan berkoordinasi dengan perangkat desa serta warga sekitar. Kondisi geografis Dusun Guci yang berada di kawasan perbukitan, ditambah dengan akses jalan yang tidak dapat dilalui kendaraan, membuat proses evakuasi harus dilakukan dengan berjalan kaki. Dengan penuh kesabaran dan komitmen kemanusiaan, Babinsa bersama masyarakat menempuh perjalanan sejauh sekitar 6 kilometer menuju Puskesmas Buntul.
Proses evakuasi dilakukan menggunakan tandu darurat yang disiapkan secara gotong royong. Medan terjal, kontur jalan yang naik-turun, serta kondisi alam yang cukup menantang tidak menyurutkan langkah Babinsa dan warga dalam membawa kedua pasien. Setiap meter perjalanan menunjukkan kuatnya solidaritas antara TNI dan masyarakat dalam mengatasi kesulitan yang dihadapi bersama.









