Remidia | Bireuen – Sekretaris Daerah Aceh, M. Nasir, S.IP, MPA, menghadiri Reuni Akbar Lintas Angkatan dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 SMAN 1 Peusangan, Selasa (11/11). Kegiatan tersebut berlangsung hangat dan penuh nostalgia, mempertemukan kembali para alumni dari berbagai angkatan bersama para guru serta siswa-siswi sekolah tersebut.
Dalam sambutannya, Sekda Aceh menyampaikan rasa haru dan bangga dapat kembali hadir di tengah keluarga besar SMAN 1 Peusangan. Ia menyebut momen reuni tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga wadah untuk mengenang perjalanan masa muda yang telah membentuk karakter dan semangat para alumni.
“Di sekolah inilah kita belajar arti persahabatan, disiplin, tanggung jawab, dan kerja keras—nilai-nilai yang menjadi bekal dalam perjalanan hidup hingga saat ini,” ujar M. Nasir.
Ia mengapresiasi peran para guru, kepala sekolah, serta tenaga kependidikan yang selama ini telah mengabdikan diri dengan penuh ketulusan. “Empat puluh empat tahun bukan waktu yang singkat. Dalam kurun itu, SMAN 1 Peusangan telah melahirkan banyak putra-putri terbaik yang kini berkiprah di berbagai bidang. Ini membuktikan bahwa sekolah ini bukan hanya tempat menimba ilmu, tetapi juga pusat pembentukan karakter dan generasi berdaya saing,” tambahnya.









