Beranda / Polda aceh / Bersama Bhayangkari, Polisi di Banda Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Banjir

Bersama Bhayangkari, Polisi di Banda Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Banjir

Remidia | Polresta Banda Aceh menginisiasi kegiatan dzikir dan doa bersama sebagai wujud kepedulian terhadap korban bencana hidrometeorologi yang melanda sejumlah wilayah Aceh serta beberapa daerah di Sumatera.

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Rastra Sewakottama pada Kamis (15/1/2026).

Dzikir dan doa bersama yang berlangsung dalam suasana khusyuk dipimpin oleh Pimpinan Majelis Dzikir Arafah, Ustadz H Zul Arafah dengan mengangkat tema, “Menjemput Berkah Polri Presisi, Polresta Banda Aceh Meutuah, Muhasabah Awal Tahun Doa Untuk Korban Bencana Aceh”.

Selain personel Polri, turut serta Bhayangkari dilingkungan Polda Aceh seperti Ketua Bhayangkari Daerah Aceh Ny Ira Marzuki beserta pengurus, Ketua Bhayangkari Cabang Kota Banda Aceh Ny Suci Andi Kirana dan para pengurus lainnya.

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Andi Kirana menyampaikan kegiatan yang kita laksanakan hari ini bukan sekedar rutinitas atau seremonial belaka, di tengah kesibukan kita menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat kita perlu sejenak menundukkan kepala, membasahi bibir dengan dzikir, dan mengetuk pintu langit melalui doa.

Dalam kegiatan ini ada tiga tujuan diantaranya, wujud syukur dan penghambaan.

“Kita menyadari bahwa segala keberhasilan yang kita raih dalam menjalankan tugas bukan semata-mata karena kekuatan dan kecerdasan kita, melainkan karena Pertolongan Allah SWT,” kata Kapolresta Banda Aceh.

Kemudian, kita memohon perlindungan dan keselamatan dan berdoa agar seluruh personil Polri khususnya keluarga besar Polresta Banda Aceh diberikan kesehatan, kekuatan, dan perlindungan saat bertugas di lapangan, tambah KBP Andi Kirana.

Halaman: 1 2

Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *