Remidia | Aceh Tengah, 11 Desember 2025, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta Ketua Umum Bhayangkari melakukan kunjungan kemanusiaan ke Gampong Gunung Balohen, Kec Kebayakan, Kab Aceh Tengah. Dalam kegiatan ini, rombongan menyalurkan paket sembako kepada warga serta memberikan berbagai jenis mainan edukatif untuk anak-anak di desa tersebut.
Kunjungan ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan sosial Polri dan Bhayangkari yang bertujuan membantu meringankan kebutuhan masyarakat serta memberikan kebahagiaan bagi anak-anak di wilayah pedalaman.
Kapolri dalam sambutannya menyampaikan bahwa Polri akan terus hadir untuk masyarakat, tidak hanya dalam tugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga melalui aksi sosial yang menyentuh langsung kebutuhan warga.
“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu kebutuhan warga sehari-hari. Untuk anak-anak, semoga mainan yang diberikan bisa menambah keceriaan dan semangat belajar,” ujar Kapolri.









